Salah satu kuliner khas Kuningan yang cukup unik adalah rujak kangkung. Jika biasanya yang dirujak adalah buah-buahan, maka ini yang dirujak adalah kangkung. Daun kangkung yang direbus dinikmati dengan bumbu rujak. Bumbu rujaknya menggunakan campuran gula merah, terasi, tomat merah, asam jawa dan cabe rawit sehingga rasanya sangat pedas sekaligus menyegarkan. Rujak kangkung ini rasanya memang lebih pedas dibandingkan rujak pada umumnya, terutama karena tekstur kangkung yang tidak berair seperti buah-buahan. Tapi, rujak kangkung ini bikin ketagihan, lho!

Komentar :

0 comments: