Ubi jalar (Ipomoea batatas L.) adalah sejenis tanaman budidaya.  Bagian yang dimanfaatkan adalah akarnya yang membentuk umbi dengan kadar karbonhidrat yang tinggi. Selain dimanfaatkan umbinya, daun muda ubi jalar juga dapat dibuat sayuran. Terdapat pula ubi jalar yang dijadikan tanaman hias karena keindahan daunnya.
Kabupaten Kuningan merupakan salah satu penghasil ubi jalar terbesar di Jawa Barat. Hal itu pun mendapat perhatian khusus dari pemerintah Provinsi Jawa Barat melalui Program Pendanaan Kompetisi Indeks Pembangunan Manusia atau PPK-IPM.

Ubi jalar produksi para petani asal Kabupaten Kuningan merupakan potensi pangan lokal yang harus terus dikembangkan. potensi pangan lokal seperti ubi jalar produksi petani Kabupaten Kuningan, harus dikembangkan untuk menjaga ketahanan pangan lokal.

Ubi jalar mudah dan cocok dikembangkan di Kabupaten Cirebon dengan memanfaatkan lahan pertanian di perbatasan lereng gunung Ciremai, bahkan bisa dijadikan tanaman sela padi karena tanaman tersebut hemat biaya,
ubi jalar dikenal dengan nama ketela rambat, huwi boled bagi warga Kabuaten Kuningan yang mayoritas Sunda, hasil panennya mudah dijual sehingga menguntungkan petani karena harganya bertahan tinggi.

Komentar :

0 comments: