Latihan wawasan kebangsaan bagi siswa SMP yang diadakan Kodim 0615/Kuningan bekerjasama dengan Dinas Pendidikan dan Kebudayaan Kabupaten Kuningan yang dipusatkan di Bumi Perkemahan Prima Resort desa Panawuan Kecamatan Cigandamekar dari tanggal 17-19 Maret 2017, pagi tadi pukul 09.45 sd 10.20 Wib bertempat di Aula hotel Prima Resort Cilimus(19/3) dilakukan upacara penutupan.

Latihan wawasan kebangsaan bagi siswa SMP se-kab Kuningan dengan tema "Melalui Latihan Wawasan Kebangsaan Kita Ciptakan Generasi Muda Penerus Bangsa yang Berjiwa Luhur dan Cinta Tanah Air". Kegiatan ini diikuti sekitar 300 orang siswa SMP dengan Irup Danrem 063/SGJ Kolonel Inf Bahram.

Dalam amanatnya, Danrem 063/SGJ Kolonel Inf Bahram berharap  para Siswa dapat menerapkan pengetahuan dan keterampilan, yang telah diperoleh seama mengikuti latihan wawasan kebangsaan bela Negara terutama dalam aktifitas keseharian sesuai dengan kapasitas para Siswa, serta menularkan kembali kepada rekan-rekannya

Tampak menghadiri kegiatan ini diantaranya adalah :
- Dandim 0615 /Kuningan Letkol Inf Arief Hidayat SIP
- Bupati Kuningan (H Acep Purnama SH MH)
- Kadis Dikbud Kab Kuningan (Drs Dian Rachmat Yanuar M.Si)
- Kabag Humas Setda Kuningan (Wahyu Hidayat)
-  Kapolres Kuningan diwakili Kompol Suryono (Kapolsek Cilimus)
- Perwakilan PPM kab Kuningan
- Perwakilan FKPPI Kab Kuningan
- Para perwira staf dan Danramil jajaran Kodim 0615 /Kng
- Para Kepala SMP se-kab Kuningan
- Pembina wasbang dari Kodim 0615 /Kuningan
- Peserta latihan Wasbang siswa SMP 

Semoga dengan kegiatan ini sesuai amanat Danrem 063/SGJ Kolonel Inf Bahram, dapat dijadikan salah satu solusi agar melalui latihan wawasan kebangsaan dapat menjaga keutuhan, keamanan dan kenyamanan hidup berbangsa dan bernegara, untuk membangun fundamental ekonomi, budaya, dan pertahanan keamanan nasional yang kuat dan kokoh. Tanpa fundamental ketahanan nasional yang kuat ancaman keamanan dan kenyamanan bangsa sangat rentan. (Beng)


Komentar :

0 comments: