Sumber Foto : http://www.dw.com/id/rumah-terbalik-di-pulau-usedom/g-18345802

Kuningan adalah salah satu kota di Jawa Barat yang terkenal memiliki destinasi wisata, Kuningan memiliki alam dengan pemandangan yang indah. Beragam tempat wisata menjadi daya tarik wisatawan untuk mengunjungi kota yang secara geografis berada di kaki gunung Ciremai ini.
ak hanya itu, demi memanjakan tamunya, kota ini selalu menghadirkan wisata baru yang unik dan menarik untuk dikunjungi seperti halnya tempat wisata baru “Rumah Terbalik The Mountain” yang sebentar lagi akan hadir di Kuningan

Objek wisata yang akan dibuka pada pertengahan bulan puasa ini, memiliki konsep yang cukup unik yaitu ruangan terbalik, hal ini terinsipirasi dari beberapa kota yang sudah ada wisata dengan konsep dunia terbalik ini seperti di Yogya, Bali dan Bandung. M

Akan di Launching sebentar lagi, “Rumah Terbalik The Mountain” diharapkan mampu menyedot perhatian wisatawan, mulai dari anak-anak hingga orang dewasa dan bahkan tempat wisata ini diharapkan menjadi icon tempat wisata "The Mountain" yang saat ini masih identik dengan wisata Water Boom dan Selfie dengan Pesawat.

Konsep ruangan terbalik ini menggambarkan suatu tempat tinggal atau rumah yang memiliki sepuluh spot foto mulai dari ruang 3D, ruang tamu, ruang makan, kamar tidur utama, ruang anak-anak, dapur, ruang cuci baju hingga kamar mandi. 

“Rumah Terbalik The Mountain” saat ini masih sedang berbenah, untuk menjadi salah satu tujuan wisata andalan di Kuningan . Selain bisa berfoto-ria, kita tidak perlu jauh-jauh untuk merasakan sensasi Dunia Terbalik, Kita tunggu launchingnya

Komentar :

0 comments: