Dalam kesempatan menghadiri Undangan acara penyerahan Petikan SK Bupati Tentang Pengangkatan CPNS di Lingkungan Pemerintah Daerah Kabupaten Kuningan kepada 96 Bidan PTT Kementerian Kesehatan di Kuningan Islamic Center (KIC).

Jangan hanya rajin saat belum diangkat dan begitu menjadi CPNS malah kinerjanya menurun. Pesan ini disampaikan Kepala Puskesmas Mandirancan Hj. Admi, SKM kepada 4 Bidan PTT Kementerian Kesehatan yang hari ini (11/4) menerima Petikan SK Bupati Tentang Pengangkatan CPNS di Lingkungan Pemerintah Daerah Kabupaten Kuningan.
Hj. Admi, SKM(Kapuskes Mandirancan) bersama Bidan-Bidan PTT Puskesmas Mandirancan
"Syukuri atas anugerah ini tapi ingat ya ini pesan Ibu, semangat mengabdi kepada masyarakat harus tambah meningkat. Jangan karena sudah CPNS lalu semangatnya menurun dan ingin pindah" sambung Hj. Admi, SKM..

Dalam pengangkatan ini, 96 Bidan PTT Kementerian Kesehatan yang diangkat, 4 orang diantaranya adalah Bidan Bidan PTT Kementerian Kesehatan yang bertugas di wilayah kerja Puskesmas Mandirancan .
Hj Admi, SKM (Kapuskes Mandirancan) Bersama Kapuskes-Kapuskes lainnya
Selamat buat 96 Bidan PTT Kementerian Kesehatan yang hari ini telah menerima Petikan SK Bupati Tentang Pengangkatan CPNS di Lingkungan Pemerintah Daerah Kabupaten Kuningan, semoga dengan pengangkatan ini lebih menambah lagi semangat untuk mengabdi kepada masyarakat sebagai garda terdepan kesehatan khususnya buat masyarakat Kuningan. (Beng)

Komentar :

0 comments: